Tips cara setup mode RTTY dengan MMVARI N1MM

Berikut tips cara bagaimana konfigurasi komunikasi amatir radio mode RTTY MMVARI dengan menggunakan N1MM sebagai log sheetnya hasil QSO baik dalam kegiatan CQ DX, Contest Amateur Radio maupun kegiatan komunikasi amatir radio lainnya.

  1. Langkah pertama download software MMVARI [ klik disini ] atau kunjungi situs resminya di https://hamsoft.ca
  2. Kemudian setelah bahan software aplikasi MMVARI sudah di download simak video tutorial yang di buat oleh YB4GBN di bawah ini

Semoga bermanfaat jangan lupa selalu bahagia…

Tips Setup Instal Aplikasi N1MM dengan mudah praktis dan cepat

Berikut tips cara setup instal aplikasi N1MM tahap awal dengan cara cepat praktis dan mudah agar bisa mengikuti Contest serta keperluan Log lainnya di aplikasi N1MM. Sebelumnya anda perhatikan spesifikasi aplikasi N1MM yang di berikan oleh pengembangnya dikutip dari situs resminya N1MM sebagai berikut :

  • Pengguna Windows Vista!
    Program N1MM dapat mengunduh versi terbaru secara otomatis hanya untuk sistem operasi Windows 7 dan yang lebih baru. Jika Anda menjalankan Windows Vista, Anda perlu mengunduh pembaruan terbaru dan menginstal sendiri – cara kuno. Gunakan pilihan menu >Files >Program Files untuk mengunduh secara manual dan kemudian menjalankan file dengan Windows Explorer.
  • Pengguna Windows XP!
    Dukungan N1MM Logger + untuk Windows XP berakhir pada 1 Februari 2021 dengan versi 1.0.8930. Kami sangat menganjurkan Anda untuk memperbarui sistem operasi Anda, tetapi Anda dapat terus menggunakan Window XP dengan pemahaman bahwa tidak ada perbaikan bug atau pembaruan kontes yang akan tersedia. Jika Anda perlu memuat ulang/menginstal ulang versi 1.0.8930, salinan program yang dibekukan tersedia di situs web N1MM di bawah > Unduhan > File Program > Arsip File.
  1. Download aplikasi N1MM [ klik disini ] atau kunjungi situs resminya di www.n1mm.com
  2. Download path update terbaru [ klik disini ]
  3. Setelah kedua software aplikasi sudah anda unduh silahkan simak tutorial video yang dibuat olah rekan kita YB4GBN

Selamat mencoba semoga bermanfaat jangan lupa selalu bahagia…

Tips Mengikuti Contest CW dengan fldigi n1mm setup

Berikut tips cara kita mengikuti Contest Amatir Radio mode CW namun dengan keterbatasan kita yang belum menguasai mode CW. Tips yang di berikan rekan kita YB4GBN ini tidak begitu sulit hanya saja perlu kita ikuti panduan yang di berikan dengan cara mengulang ulang tutorial video yang di berikannya.

1. Sebagai bahan awal silahkan siapkan software fldigi silahkan klik disini 

atau ke link webnya di https://sourceforge.net

2. N1MM Software silahkan klik disini

atau ke link webnya di https://n1mmwp.hamdocs.com

3. Ikuti tutorial dari YB4GBN di bawah ini semoga bermanfaat untuk menambah wawasan serta pengalaman kita di Dunia Amatir Radio

 

Update New Version TADMC EUAC application version 33

Rilis terbaru aplikasi EUAC TADMC versi 33 dari versi sebelumnya di antaranya perbaikan serta peningkatan beberapa menu yang ada sebelumnya dan juga perbaikan bulk error. Adapun notifasi untuk update secara otomatis akan muncul jika anda masih menggunakan versi lama atau versi sebelumnya. untuk update versi terbaru 33 anda bisa unduh melalui official web TADMC atau klik disini

Untuk cara intalasi update versi terbaru yang bisa anda lakukan adalah dengan langkah langkah sebagai berikut :

  1. Anda hapus semua file instalasi EUAC TADMC versi lama yang biasanya terdapat di directory C:/TADMC_EUAC , namun untuk folder dengan nama folder CERTIFICATES jangan anda hapus

2. Anda unduh aplikasi EUAC TADMC versi 33 di web resminya TADMC

masuk di web TADMC.ORG klik menu awards kemudian klik menu Download EUAC
klik icon gambar DONWLOAD
Kemudian klik save file

3. Setelah file aplikasi EUAC TADMC sudah anda unduh dan anda simpan di komputer anda kemudian sekarang kita jalankan

FIle tersimpan di dekstop dan klik file
Setelah klik file akan muncul notifasi windows protected dan klik MORE INFO
Kemudian klik RUN ANYWAY
Klik lanjutkan seperti gambar di atas
Klik lanjutkan seperti gambar di atas dan tunggu instalasi pemasangan hingga selesai dan terpasang di komputer anda

4. Setelah instalasi pemasangan aplikasi EUAC TADMC sudah selesai dan terpasang di komputer anda, sekarang kita buka dan akan terlihat tampilan seperti di bawah ini dan di pojok kanan atas anda lihat versi sudah menjadi versi terbaru yakni versi 33

Demikian penjelasan singkat cara update terbaru aplikasi EUAC TADMC semoga bermanfaat…

Cara Membuat Akun di QRZ.COM

Berikut uraian singkat cara bagaimana kita mendaftar atau registrasi di QRZ.COM. Sisi manfaat menggunakan akun di qrz.com untuk memberikan informasi kepada sesama amatir radio di dunia tentang identitas kita yang diantaranya Callsign, QTH, QSL info, Email dan juga kita bisa membuat profile diri kita di Dashboard kita di qrz.com. Sisi lain kita juga bisa claim Award yang di keluarkan oleh qrz.com

Adapun persyaratan untuk membuat akun di qrz.com adalah :

  1. Callsign amatir radio
  2. Alamat email

Sedangkan data- data yang harus disiapkan adalah :

  1.  Nama
  2.  Callsign
  3.  Alamat lengkap termasuk zip code
  4.  LatitudeLongitudeGrid square
  5.  ITU ZoneCQ Zone
  6.  IOTA

Langkah pendaftaran atau registrasi awal di qrz.com

1. Klik disini untuk registrasi

2. Masukan Callsign anda klik continue

3. Kemudian masukan Alamat email anda ( gunakan email yang valid )

4. Kemudian anda jawab pertanyaan dari robot sistem yang muncul

5. Dan setelah itu klik Register dan kemudian anda cek email anda dan ikuti petunjuk lebih lanjut yang terkirim melalui email anda

Silahkan di simak Tutorial Video Youtube rekan kita di bawah ini Semoga bermanfaat,…

 

Tips Cara Registrasi di Club Log

Berikut sedikit tips untuk mendaftar atau registrasi dan menggunakan Club Log

Club Log adalah sebuah layanan pencarian log ekspedisi, tetapi juga perangkat untuk semua DXer Amatir Radio di Dunia. Apa saja yang akan anda dapatkan nanti jika anda sudah mendaftar di Club Log di antaranya adalah sebagai berikut :

  • Laporan DXCC Pribadi  dan tabel liga
  • Analisis terperinci dari log Anda, menggunakan informasi DXCC yang diteliti
  • Bagan zona untuk log Anda, sekali lagi berdasarkan penelitian terperinci
  • Garis waktu pribadi aktivitas Anda (DXCC per tahun, band, dan info mode)
  • Anda sendiri Alat pencarian log , mis. untuk menautkan dari halaman web atau profil QRZ Anda
  • difilter Cluster DX yang yang hanya memberi tahu Anda tentang DX yang masih Anda ‘butuhkan’
  • Sebuah suara dalam Club Log laporan paling dicari : log Anda adalah bagian dari data tren
  • Akses ke propagasi dan prediksi aktivitas , menggunakan log semua orang
  • Saran QSL untuk membantu Anda mengirimkan hanya kartu yang Anda butuhkan
  • OQRS (Permintaan QSL Online) untuk membuat QSLing langsung dan biro lebih cepat dan mudah
  • Streaming Langsung untuk membuatnya menarik dan interaktif untuk mengerjakan DXpeditions
  • Kepuasan dari mengambil bagian dalam dan meningkatkan sumber daya DXing gratis

sumber : https://secure.clublog.org/about.php

Siapa pun dapat menelusuri informasi publik di situs web Club Log tetapi untuk memasukkan dan menganalisis log Anda sendiri, Anda harus terlebih dahulu membuat akun di sistem. Club Log melacak pengguna, data mereka, dan hak akses mereka menggunakan akun pribadi mereka.

Akun Club Log didasarkan pada alamat email Anda, untuk itu gunakan alamat Email anda yang Valid karena pada saat pendaftaran di butuhkan sebuah kode konfirmasi yang nantinya anda memasukkan kode tersebut yang dikirimkan ke email Anda saat Anda mengirimkan formulir tersebut. Setelah selesai, Anda dapat melanjutkan dan menambahkan tanda panggilan Anda atau Callsign dan kemudian memulai untuk unggah file log Anda.

Perhatikan gambar kolom registrasi di bawah ini :

 

  • Setelah anda klik Sign Up Now Kemudian periksa Email anda dan masukan kode aktivasi yang di kirim ke Email anda
  • Dan setelah Akun aktif anda bisa login dan kemudian bisa anda update Profile anda di Club Log
  • Klik disini untuk formulir pendaftaran Club Log

Di bawah anda bisa lihat video tutorial cara registrasi di Club Log yang di buat oleh rekan kita OM Yasin – YB7MYS Semoga bermanfaat

Update Software Aplikasi EUAC TADMC – TA Digital Mode Club Award

Dalam beberapa hari sebelumnya beberapa member TADMC – TA Digital Mode Club Award in The World Amateur ada sebagian yang mengalami kegagalan dalam penggunaan perangkat lunak aplikasi EUAC TADMC, sehingga banyak member TAMDC tidak bisa claim atau mencetak penghargaan yang di keluarkan oleh TADMC. Dalam hal ini selaku tim IT terus berupaya untuk mencari masalah masalah tersebut yang sehingga masalah tersebut bisa teratasi dengan baik dan anggota bisa klem dan cetak sertifikat penghargaannya dengan sempurna.

Ada tips yang perlu di perhatikan untuk supaya bulk atau error tidak kita dapati pada saat kita menjalankan perangkat lunak EUAC TADMC, diantaranya adalah sebagi berikut :

  1. Uninstal terlebih dahulu versi perangkat lunak anda sebelumnya dari PC / Laptop anda
  2. Bersihkan directori file software atau perangkat lunak EUAC TADMC atau all delete file yang biasanya terdapat di folder C:/TADMC_EUAC, namun sebelum anda hapus semua perlu anda backup semua file yang terdapat di directory C:/TADMC_EUAC/CERTIFICATES
  3. Setelah sudah anda pastikan semua file terUninstal dan bersih dari PC anda kemudian unduh versi baru perangkat lunak atau software EUAC TADMC [ klik disini ]
  4. Setelah terunduh kemudian anda instal kembali di PC / Laptop anda dan kemudian jalankan

Demikian tips singkat penggunaan aplikasi EUAC TADMC New Version semoga bermanfaat

Cara registrasi member di European Ros Club – ERC

European RosClub atau di singkat dengan ERC adalah sebuah komunitas penggiat Amatir Radio  Mode Digital yang bermarkas di negara Spanyol. Sebuah komunitas yang didirikan oleh Manolo Sanchez – EB5AG pada 08 november 2010. EUROPEANROSCLUB (ERC) diakui dan terdaftar sebagai Association of Radio Amateurs di Register of the Secretary of State for Telecommunications dan untuk Information Society dengan nomor register 280 dan indikatif EA5RKE.

Untuk menjadi anggota atau member European RosClub / ERC adalah sebagai berikut :

  1. Silahkan langsung kunjungi pada halaman registrasi yang ada di situs resminya ERC – https://europeanrosclub.com atau [ klik disini ]
  2. Kemudian anda isi kolom isian sebagai persyaratan untuk menjadi member ERC yang di antaranya adalah seperti penjelasan di bawah ini :

a. Tu CALL (obligatorio-required) → kolom ini wajib anda isi dengan Callsign anda

b. Tu Nombre completo/Your full name (obligatorio-required)kolom ini wajib di isi dengan nama lengkap anda

c. Tu pais (obligatorio-required) → kolom ini wajib di isi dengan negara anda sesuai dengan domisili anda

d. Tu locator (opcional) kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan Grid Locator anda

e. Tu ciudad/Your city (opcional) kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan nama kota anda sesuai dengan domisili

f. Tu direccion/Your address (opcional) kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan alamat anda sesuai dengan domisili

g. Tu qsl_via (opcional) kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan informasi anda melayani QSL card via apa saja misalkan LOTW/QRZ/EMAIL dan lainnya

h. Tu web site : (opcional) kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan informasi website anda jika anda mempunyai website pribadi atau website organisasi anda

i. Intereses_or hobbies → kolom ini tinggal anda centang sesuai hobbi dan minat anda dalam berkomunikasi di dunia amatir radio

j. Tu correo electrónico (no sera visible por los usuarios-not visible to users) (obligatorio-required) → kolom ini wajib anda isi dengan alamat Email aktif anda dan sangat penting sekali jadi harap di teliti dalam pengisiannya pastikan email anda aktif dan ERC menjamin email yang anda kirimkan tidak akan di publish hanya sebagai database khusus di ERC saja.

k. Tu foto o QSL (opcional) (MAX 400K) kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan foto anda / desain qsl card anda dan lainnya.

l. Asunto → kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan informasi bisnis dan aktifitas anda

m. Tu mensaje/Your message → kolom ini tidak wajib anda isi jika ingin anda isi bisa anda isi dengan pesan tambahan yang mungkin sebuah kritik dan saran untuk ERC

semua di atas sudah anda isi dengan benar dan pastikan sekali lagi email yang akan anda kirimkan harus aktif kemudian centang persetujuan pada kolom Acepto la politica de privacidad dan selanjutnya klik Enviar registro yang artinya Kirim pendaftaran

Setelah anda kirim pendaftaran tinggal anda tunggu dalam waktu 7 hari kerja untuk mendapatkan sertifikat keanggotaan anda yang di kirim oleh officer ERC, jika dalam waktu lebih dari 7 hari kerja tersebut anda belum mendapatkan notifasi di email anda bisa mengirimkan pertanyaan melalui halaman kontak yang ada di web resminya atau [ klik disini ]

3. Selanjutnya jika anda sudah mendapatkan sertificate keanggotaan atau member ERC anda bisa periksa keanggotaan anda apakah sudah masuk database ERC [ klik disini ]

4. Jika anda sudah masuk di database keanggotaan situs resminya ERC anda selanjutnya bisa claim program Award yang ada di ERC melalui aplikasi UltimateAAC [ klik disini untuk petunjuk cara mendapatkan penghargaan atau award ERC ]

Semoga bermanfaat

73 de YC3FPI – IT Webmaster & Award Manager European ROSClub

Cara menjadi member di YB6_DXCommunity

1. Silahkan kunjungi alamat website YB6_DXCommunity di https://yb6-dxc.net/

2. Pilihan menjadi member YB6-DXCommunity ada 2 pilihan member yaitu menjadi member premium YB6-DXCommunity dan free member. Adapun program event dan Award serta benefit untuk kedua member tentunya berbeda serta hak keanggotaan member premium dan free basic member juga berbeda.

3. Untuk Menjadi Premium member YB6_DXCommunity ada 4  pilihan dengan persyaratan yang persyaratkan di antaranya :

→ GOLD CLASS MEMBER [ CLICK HERE ]

→ BRONZE CLASS MEMBER [ CLICK HERE ]

→ SILVER CLASS MEMBER [ CLICK HERE ]

→ EARLY CLASS MEMBER [ CLICK HERE ]

( Silahkan klik pada masing masing kategori member premium untuk penjelasan syarat lebih lanjut )

4. Adapun untuk Registrasi FREE BASIC MEMBER [ CLICK HERE ]

5. PENTING !!! Pada saat melakukan register berikan informasi yang di butuhkan dan teliti sebelum di kirim, teliti nama yang anda masukan, no hp/wa, email. Karena dengan kesalahan pada saat pengisian formulir pengajuan member berakibat anda tidak bisa login pada web member YB6-DXCommunity di member.yb6-dxc.net

6. Setelah anda terdaftar menjadi anggota / member YB6_DXCommunity anda akan bisa claim program free Award yang ada di web member → member.yb6-dxc.net

Tips Cara Merubah File Adif Menjadi File ZIP

Menjadikan file Adif untuk di konversasi menjadi file ZIP supaya file bisa terkirim. Untuk merubah file menjadi ZIP ada banyak cara yakni bisa anda lakukan dengan merubah file secara online maupun offline. Untuk merubah secara online anda bisa [ klik disini ] namun untuk merubahnya sendiri melalui komputer / PC caranya adalah sebagai berikut :

Windows sendiri biasanya telah mendukung fitur untuk membaca atau membuka file ZIP, akan tetapi tak memiliki fitur untuk membuat file menjadi file ZIP. Itulah kenapa program Winrar ini menjadi penting. Selain itu, untuk melakukannya juga bisa dengan cepat. Walau nama programnya WinRar yang mana seolah berfokus pada file RAR, namun di dalamnya anda juga bisa membuat file ZIP dengan berbagai opsi yang disediakannya. Berikut ini tata cara membuat file ZIP pada komputer / PC / Laptop dengan bantuan apilkasi Winrar.

  1. Download dan instal terlebih dahulu program Winrar Version 32 bit atau Winrar Version 64 bit
  2. Buka Windows Explorer dan seleksi file/folder mana saja yang akan dijadikan ZIP.

3. Jika sudah, silakan klik kanan dan pilih menu Add to Archive

.

4. Selanjutnya pada Archive Format, ubah menjadi ZIP. Dan pada Archive Name, ubah nama file sesuai yang diinginkan.

5. Terakhir, klik tombol OK dan tunggu proses pembuatan file ZIP selesai.

Semoga bermanfaat 73 de YC3FPI

Language »